Alat Uji Kekeruhan AMTAST TU015 merupakan alat yang dirancang menggunakan teknologi digital untuk melakukan pengujian atau pengukuran terhadap kekeruhan suatu larutan atau air dengan menggunakan prinsip optik. Maksud dari prinsip optik disini yaitu kinerja alat saat melakukan pengukuran dengan bantuan cahaya.
Cara penggunaan alat ini sangatlah mudah, yaitu cukup memasukan sedikit sampel air atau larutan yang akan diuji pada alat ini. Maka secara otomatis perangkat akan menghitung hasil dan hasil pengukuran tersebut akan ditampilkan pada layar LCD digital berupa angka. Dengan fitur yang canggih, sehingga alat dapat melakukan koreksi terhadap pengujian atau pengukuran suatu larutan secara otomatis dengan cepat dan tepat.
Alat dapat diterapkan secara luas dalam pengukuran kekeruhan suatu larutan pada pembangkit listrik, saluran air, stasiun pengolahan limbah domestik, pabrik minuman, departemen perlindungan lingkungan, industri air, anggur, industri farmasi, rumah sakit, dan lain-lain. Dalam industri air minum, pengujian kekeruhan ini sangatlah penting untuk menjaga kualitas air yang diproduksi sehingga aman dikonsumsi oleh konsumen.
Fitur Alat Uji Kekeruhan AMTAST TU015 :
- Alat yang efisien dan efektif karena telah dibekali dengan waktu respon kerja dan juga nilai akurasi yang handal.
- Dilengkapi dengan antarmuka RS232 sehingga dapat dihubungkan ke printer untuyk proses pencetakan data hasil.
- Mampu menyimpan data pengukuran secara real time, dan mentransfer 20 kelompok data pengukuran untuk waktu yang lama.
- Dilengkapi dengan layar LCD digital yang berguna untuk menampilkan hasil pengukuran sehingga pengguna dapat dengan jelas dan mudah melihat hasil pengujian.
- Mampu melakukan pengukuran dengan rentang 0-20 NTU.
UkurdanUji adalah unit bisnis dari JVM yang memiliki fokus mendistribusikan alat ukur dan uji di Indonesia. Kami berusaha semaksimal mungkin menjaga kualitas produk dan pelayanan untuk Anda.
Untuk pemesanan Alat Uji Kekeruhan AMTAST TU015 atau info lengkap mengenai Turbidity Meter silahkan hubungi kami di kontak kami. Anda juga dapat mengunjungi toko kami di Jl. Raya Karanggintung, KM. 2 No. 7 Kec. Sumbang, Kab. Banyumas, Jawa Tengah 53183 untuk mendapatkan penawaran khusus dan pelayanan langsung dari kami.